Off-press.org – Tidak kunjung surut dan menemukan jalan keluar, perseteruan Doddy Sudrajat dengan H.Faisal masih saja berlanjut. Hal ini dikarenakan keduanya memperebutkan hak asuh Gala Sky Andriansyah, anak dari Almarhumah Vanessa Angel dan Almarhum Bibi Andriansyah. Baru-baru ini, topik hangat membicarakan tentang Doddy berkunjung secara mendadak ke kediaman Gala di Jakarta Barat.
Sebagaimana berita dan info yang tersebar, mengatakan bahwa Doddy dengan sengaja berkunjung secara tiba-tiba tanpa adanya komunikasi lebih dulu dengan H.Faisal maupun pihak keluarga Alm. Bibi Andriansyah. Dalam sebuah cuplikan video yang beredar berasal dari Insta Stories Fuji, anak dari H.Faisal, mengatakan bahwa Doddy dengan sengaja berkunjung secara mendadak untuk menjemput Gala dengan alasan ingin membawanya liburan ke Ancol. Namun dalam penjemputan tersebut, ada yang janggal.
Pasalnya, Doddy tidak hanya bersama keluarganya saja, melainkan membawa pengacara dan juga sejumlah wartawan. Menanggapi hal tersebut, Faisal mengaku terkejut dan sempat kesal dengan Doddy karena secara tiba-tiba menyambangi kediamannya serta tidak memberikan kabar terlebih dahulu. Tidak adanya kabar maupun konfirmasi dari H.Faisal serta alasan ingin membawa Gala berlibur pun menjadi sebuah kecurigaan di lingkungan netizen.
Perseteruan hak perwalian Gala pun semakin panas setelah kejadian ini. Lantas, apa saja ungkapan Faisal tentang Doddy yang mencoba ingin “merebut” Gala darinya dengan alasan ingin mengajak berlibur ke Ancol? Mari simak terus ulasan kami kali ini hingga selesai!
Doddy Berkunjung Secara Mendadak, Faisal Kaget dan Sempat Emosi
Faisal dan seluruh keluarganya sangat terkejut ketika melihat bahwa Doddy datang secara tiba-tiba ke kediamannya di Jakarta Barat. Sebab, kedatangan tersebut bukan berniat untuk menyelesaikan masalah, melainkan ingin mengajak Gala Sky Andriansyah. Sebagaimana ulasan kami diatas, Doddy mengatakan kepada sejumlah wartawan yang diundangnya bahwa ajakan kepada Gala berniat untuk berlibur bersama sejumlah keluarganya yang telah menunggu di mobil dengan tujuan ke Ancol. Tidak seorang diri ataupun hanya bersama keluarganya, Doddy justru mengajak pengacaranya yang membuat Faisal semakin bertanya-tanya.
“Saya sendiri sangat kaget. Saya betul-betul kaget ketika dia datang kesini pagi-pagi. Begitu saya tadi jam setengah 9 an ya, saya enggak tahu kalau ada pak Doddy datang. Dia datang dengan beberapa buah mobil ya, saya juga enggak terlalu memperhatikan. Itu buat saya sama keluarga saya kaget,” ujar Faisal kepada wartawan yang mengunjungi kediamannya, di Jakarta Barat, kami lansir melalui sumber IntipSeleb, pada Minggu, 16 Februari 2022.
Faisal sangat menyayangkan sikap Doddy yang tidak memberikan konfirmasi lebih dulu, sehingga suasana pertemuan yang diharapkan hangat justru memanas. meskipun begitu, Faisal sebenarnya tidak mempermasalahkan tentang kabar Doddy, setidaknya ada konfirmasi lebih dulu untuk mengajak Gala jalan-jalan.
“Saya sangat kaget, begitupun dengan keluarga saya. Sangat saya sayangkan, kok ini enggak ada konfirmasi ke saya gitu. Itu masalahnya kan buat suasana jadi memanas ya. Tapi emang saya enggak masalah lah, enggak ada yang harus di besarin juga. Saya berharap kepada Pak Doddy kalau seandainya ingin mengajak cucu saya Gala jalan-jalan, setidaknya konfirmasikan dulu ke saya,” lanjutnya.
Doddy Sudrajat Gagal Bertemu Gala Sky
Karena tidak memberikan konfirmasi sebelum berkunjung ke rumah Faisal, Doddy pun gagal bertemu Gala. Pasalnya, Doddy datang secara tiba-tiba di pagi hari, sehingga Fadly menyampaikan bahwa Gala masih terlelap di dalam tidurnya. Hal ini pun menyebabkannya kecewa. “Enggak, tadi dia enggak sempat ketemu, soalnya Gala masih tidur didalam,” ucap Faisal.
“Ya bagi saya sih lebih baik ada konfirmasi lebih dulu. Apalagi kan Pak Doddy bawa rombongan keluarga sama pengacaranya. Sebenarnya saya tidak masalah, karena kan Pak Doddy juga kakenya Gala, tapi setahu saya dia datang bersama istrinya, terus juga ada si Mayang, sama beberapa orang dari keluarga intinya. Kalau misalkan dia mau datang ke sini, ya jangan mengganggu pertumbuhan si Gala. Saya, keluarga saya kaget. Sangat kaget. Intinya kalau datang ada konfirmasi, tidak akan saya permasalahkan. Tapi kalau dia datang secara mendadak seperti itu ya saya kaget,” sambung Faisal. Hingga berita ini di tulis dan di publish, ulasan tentang Doddy berkunjung secara mendadak ke kediaman Faisal pun masih menjadi topik hangat Tanah Air.